Salah satu kunci hidup sehat adalah tahu bagaimana cara tidur berkualitas. Jadi bukan sekadar terlelap saja saja, tapi memaksimalkan waktu istirahat supaya tenaga dan semangat juga optimal agar siap menghadapi tantangan setiap hari.
Sebagai sosok yang penuh kesibukan di dunia usaha dalam negeri, Arsjad Rasjid pasti juga merasa lelah di kesehariannya. Namun ia selalu terlihat segar, bugar, serta memancarkan aura kalem. Ternyata ini juga erat kaitannya dengan tahu bagaimana menjaga keseimbangan antara kesibukan dan beristirahat.
Inspirasi cara tidur berkualitas ala Arsjad Rasjid ini ia bagikan dalam sebuah konten video Instagram terbaru. Seperti biasa, Arsjad meluangkan waktu untuk berinteraksi dengan followers. Kebetulan, salah satu dari mereka ingin tahu bagaimana seorang Arsjad Rasjid, yang hanya punya waktu tidur lima jam per hari masih punya banyak energi untuk menjalani hari-harinya.
“Bener. Tapi itulah, Alhamdulillah, ini dapat dari yang di atas, ya. Dari Allah SWT,” kata Arsjad.
Namun selain berkah dari Tuhan, Arsjad juga punya tips-tips yang mendukung waktu tidur berkualitas. Apa saja?
Cara tidur berkualitas ala Arsjad Rasjid, matikan lampu!
“Kebiasaan saya kalau sudah mau tidur. Mati lampu. Lampu semua matikan. Gelap banget!” ungkap Ketua Umum PB Perpani tersebut.
Alasan Arsjad mematikan semua lampu di kamarnya saat akan tidur karena menurutnya, walau saat kita memejamkan mata tetapi lampu masih menyala, ia merasa tidurnya kurang komplit.
“Jadi waktu pas merem, semuanya gelap. Karena kadang-kadang begini, walaupun merem tapi kalau lampunya masih menyala perasaan tuh masih ada kehidupan,” lanjutnya.
Untuk itu, Arsjad selalu mematikan bahwa tidak ada terang cahaya sedikit pun di ruang tidurnya. Saat memejamkan mata kita juga harus fokus untuk tidur, bukan berpikir tentang apa yang sudah atau nanti akan terjadi.
“Akhirnya, alhamdulillah, tidurnya cepat dan ternyata cukup dalam, or we call it deep sleep. Alhamdulillah,” pungkasnya.
Apa itu deep sleep?
Ternyata tidur pun juga memiliki tahapan-tahapan tersendiri, lho. Dari pertama kali memejamkan mata, kita mengalami beberapa fase yang pada akhirnya akan sampai pada deep sleep ini, seperti yang disebut Arsjad untuk cara tidur berkualitas.
Deep sleep merupakan fase tidur yang kita alami ketika gelombang otak berada dalam keadaan paling lambat. Ketika ini terjadi pada tubuh kita, detak jantung, kecepatan napas, dan gelombang aktivitas otak perlahan berkurang hingga titik paling rendah. Bahkan otot pun juga akan benar-benar rileks.
Apa yang terjadi ketika kita jarang memiliki tidur berkualitas?
Inspirasi cara tidur berkualitas dari Arsjad Rasjid bukan hanya agar Anda siap menghadapi tantangan esok hari. Dengan istirahat yang tepat, seseorang juga akan terhindar dari risiko-risiko kesehatan, seperti depresi hingga berat badan yang tidak teratur.
Selain masalah obesitas, orang yang mengabaikan waktu tidur yang berkualitas juga rentan terhadap penyakit Alzheimer, penyakit jantung, diabetes, dan stroke. Lebih parah lagi, kurang tidur nyenyak juga bisa berdampak pada gangguan tidur lainnya, seperti ngompol, terbangun dengan perasaan tidak enak di tengah malam, hingga mengalami sleepwalking atau tidur sambil jalan.
Manfaat deep sleep bagi kesehatan kita
Dengan berbagai efek buruk kurang istirahat yang bisa terjadi, sudah saatnya kita paham tentang pentingnya mengetahui cara tidur berkualitas. Selain menghindari risiko-risiko di atas, kita juga dapat merasakan beragam manfaat sehat dari deep sleep.
Saat tubuh dan organ-organnya benar-benar istirahat saat deep sleep, kita pun mendapatkan banyak benefit bagi kesehatan. Ini penting dalam proses metabolisme tubuh serta membantu memperbaiki pengaturan hormon dan proses pertumbuhan.
Selain itu, tidur yang berkualitas juga akan mempermudah kita dalam memproses ingatan-ingatan baru ke otak, membantu pertumbuhan master kelenjar, yaitu kelenjar pituitari, menyimpan lebih banyak energi untuk esok hari, hingga memiliki wajah yang lebih awet muda.
BACA JUGA: Cerita Arsjad Rasjid Waktu Tidur Rata-rata Lima Jam dalam Sehari Sisanya untuk Beraktivitas
Nah, hal terakhir juga sekaligus mengungkap rahasia awet muda Arsjad Rasjid yang selalu menjadi pertanyaan netizen. Jadi bila ingin selalu terlihat segar dan penuh semangat, tak ada salahnya mencoba cara tidur berkualitas ala Arsjad Rasjid.