News

Kadin Jambi: Arsjad Rasjid Mampu Menahkodai Kadin

KADINDA se-Kalimantan 15

Kadin Daerah Jambi Usman Sulaiman memberikan dukungan penuh kepada Arsjad Rasjid untuk menjadi Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia periode 2021-2026.

Dalam pandangan Usman, sosok Arsjad Rasjid mampu menahkodai organisasi besar dan melahirkan para pengusaha nasional yang tangguh dalam menghadapi persaingan global.

“Dirut PT Indika Energy ini bisa menahkodai Kadin untuk ikut membesarkan pengusaha nasional yang tangguh menghadapi persaingan global yang kini sedang melanda dunia,” kata Usman Sulaiman, Kamis, 18 Maret 2021.

Terlebih lagi, menurut Usman, pengalaman dan performa  Arsjad  dalam dunia usaha tidak diragukan lagi. Hal ini terbukti dari jejak rekam Arsjad yang selalu terbuka dan suka menuangkan ide-ide baru dalam diskusi pembangunan negara.

“Sosok yang terbuka dan senang berdiskusi ini penting untuk kemajuan organisasi dan lebih lagi bangsa dan negara,” tutur Usman.

Seperti diketahui, Arsjad adalah seorang pengusaha dan profesional yang lahir di Jakarta pada 16 Maret 1970.  Perjalanan karier Arsjad dimulai saat bergabung dengan Indika Group pada 1996. Ia bergabung saat perusahaan tersebut pertama kali didirikan.

Adapun perjalanan bisnis yang dijajakinya bersama Indika Group di antaranya, production house (PH), radio, telekomunikasi, stasiun televisi hingga sukses di bidang IT dan teknologi.

Saat ini Arsjad Rasjid menjabat sebagai Direktur Utama PT Indika Energy Tbk, perusahaan energi terintegrasi nasional beraset Rp 50 triliun lebih. (VED)

You may also like

More in News