Memilih outfit kuliah bukan hanya untuk kebutuhan fesyen, tetapi juga mencerminkan etika dan sikap kita sebagai mahasiswa yang menghargai lingkungan kampus.

Tampil stylish sambil tetap sopan sebenarnya tidak sulit, asalkan kita memilih pakaian yang bersih, rapi, dan sesuai dengan suasana perkuliahan.

Ini dia tips outfit kuliah dari Arsjad Rasjid yang dapat dicoba bagi para mahasiswa, terutama yang baru pertama kali masuk universitas. Yuk coba terapkan sambil latihan mix and match fesyen kuliah yang timeless.

1. Memilih outfit kuliah: hindari pakaian ketat, terlalu pendek atau terbuka

Prinsip utama berpakaian di institusi resmi seperti kampus atau tempat kerja adalah menghindari pakaian yang terlalu pendek, ketat ataupun terlalu terbuka. Pakaian seperti ini kurang memberikan kesan profesional dan bisa mengganggu kenyamanan, baik diri sendiri maupun orang lain.

Gunakan beberapa outfit sederhana yang memiliki kelonggaran dan panjang sesuai. Seperti rok di bawah lutut, kemeja berlengan, atau celana panjang. Pakaian yang tertutup dan nyaman akan membantu kita fokus belajar tanpa perlu khawatir dengan penampilan yang terlalu mencolok.

2. Hindari sandal, terutama sandal jepit

Sandal memang jenis alas kaki yang nyaman dan praktis, tetapi penggunaannya kurang sesuai untuk lingkungan kampus. Penggunaan alas kaki jenis ini terkesan kurang resmi dan santai, terutama sandal jepit.

Beberapa alternatif sepatu nyaman tetapi tetap sopan untuk kuliah antara lain sneakers, sepatu flat atau loafers yang dapat memberikan kesan rapi dan tertutup. Pemilihan alas kaki juga disesuaikan dengan aktivitas kuliah. Misalnya sepatu tertutup dan sporty untuk aktivitas turlap atau penelitian di luar ruangan untuk keamanan. Atau sepatu flat shoes yang nyaman untuk aktivitas kampus sehari-hari.

3. Pastikan pakaian selalu rapi dan bersih

Meskipun menggunakan pakaian sederhana, tetapi bila kebersihan dan kerapiannya terjaga, dapat memberikan kesan yang baik. Pastikan pakaian kita bersih dari noda dan disetrika dengan seksama sehingga dapat menunjang penampilan yang sopan dan layak.

Dengan menjaga kerapian dan kebersihan pakaian, bukan hanya menambah rasa percaya diri dan kenyamanan, tetapi juga mencerminkan kebiasaan baik serta menghargai diri sendiri maupun orang lain yang kita temui.

4. Sesuaikan pakaian dengan kondisi cuaca

Penting untuk memperhatikan jenis pakaian yang dipilih dengan kondisi cuaca. Saat kuliah di daerah yang cenderung memiliki udara dingin, gunakan outer penunjang seperti blazer atau cardigan.

Sedangkan jika kuliah di wilayah kampus atau cuaca yang relatif panas, pilih bahan yang nyaman dan menyerap keringat. Sebagai antisipasi, bawa topi atau payung sehingga tetap terjaga dan terlindungi dalam kondisi cuaca yang tidak menentu.

5. Pilih outfit sesuai dengan kegiatan

Sesuaikan juga outfit dengan kegiatan yang akan dilakukan. Terutama pada momen penting seperti seminar proposal, presentasi atau sidang skripsi. Pilih pakaian yang memberikan kesan formal seperti blazer atau kemeja.

Sedangkan pada hari biasa, kita bisa memilih pakaian casual yang berkerah dengan celana jeans untuk memberikan kesan yang tidak terlalu santai tapi juga tidak overdressed.

6. Belajar melakukan mix and match

Agar tidak mudah bosan, tetapi bisa tetap sopan dan stylish adalah dengan mencoba mix and match atau padu padan outfit yang digunakan. Metode ini juga membuat kita kreatif, tanpa perlu membeli baju terus menerus.

Misalnya memadukan kemeja oversized menjadi outer, dengan celana jeans dan dalaman berbahan kaos. Pastikan warna dan coraknya tetap harmonis, sehingga kita dapat tampil menarik dan percaya diri setiap hari.

BACA JUGA: 4 Cara Memilih Jurusan Kuliah, Pahami Agar Tidak Salah Langkah

Nah dengan tips memilih outfit kuliah di atas, tampil modis namun tetap sopan bukan hal yang sulit lagi, bukan? Jangan lupa, bahwa pakaian juga menjadi cerminan etika dan kesungguhan kita yang tidak hanya akan berlaku saat kuliah, tetapi juga sampai di dunia profesional nanti.

You may also like

More in News