News

Arsjad Rasjid: Selamat Ulang Tahun, Presiden Jokowi

Arsjad Rasjid bersama Presiden Jokowi

Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Bidang Pengembangan Pengusaha Nasional Arsjad Rasjid menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang hari ini genap berusia 60 tahun.

Melalui doa yang dipanjatkannya, Arsjad berharap agar kerja mulia Jokowi dalam membangun negeri dapat berjalan lancar.

“Selamat ulang tahun Bapak Presiden Jokowi. Segala doa baik kami mengiringi, terutama untuk kesehatan, keselamatan, dan segala usaha mulia Bapak dalam membangun negeri,” kata Arsjad Rasjid, Senin, 21 Juni 2021.

Disebutkan Arsjad, dalam situasi pandemi, Kadin berkomitmen mendukung pemerintah dalam memulihkan kesehatan yang merupakan tulang punggung perekonomian nasional. Karena itu, sebagai dukungan dunia usaha, Kadin ikut menggelar program Vaksinasi Gotong Royong sebagai upaya mempercepat pemberian vaksin Covid-19.

“Kesehatan merupakan tulang punggung perekonomian nasional. Karena itu, Kadin turut mendukung pemerintah untuk mempercepat dan memperluas jangkauan vaksinasi Covid-19,” kata Arsjad Rasjid.

Melalui Vaksinasi Gotong Royong ini, lanjut Arsjad, perusahaan memberikan vaksin Covid-19 secara gratis kepada seluruh karyawan dan keluarganya.

Hari ini, Presiden Jokowi genap berusia 60 tahun. Ia merupakan presiden ketujuh Indonesia yang mulai menjabat sejak Oktober 2014. Saat ini, kepemimpinan Jokowi telah memasuki periode kedua dan akan berakhir pada 2024.

Presiden Jokowi lahir pada 21 Juni 1961 di Surakarta, Jawa Tengah, dari pasangan Noto Mihardjo dan Sudjiatmi. Ia berasal dari keluarga sederhana.

Jokowi menikah dengan Iriana pada 1986. Pasangan ini dikaruniai tiga orang putra, yakni Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu, dan Kaesang Pangarep. Kini Jokowi-Iriana dikaruniai tiga orang cucu. (LIA)

You may also like

More in News