Atlet panahan Indonesia kembali melesatkan kiprahnya dalam Hyundai World Archery Championships (WAC) di Berlin, Jerman. Dalam kesempatan tersebut, Arsjad Rasjid selaku Ketua Umum PB Perpani dengan antusias hadir di antara para atlet dan kontingen di tahap eliminasi ini, sehingga menambah daya gedor dan semangat Tim Merah Putih, utamanya mengejar tiket Olimpiade Paris 2024.
Kunjungan di antara jadwalnya sebagai Ketua ASEAN BAC yang tengah berada di masa kritis ini, juga untuk memastikan ada perwakilan Indonesia pada Kongres ke-55 World Archery. Ada sekitar 100 negara yang juga mengirimkan perwakilannya ke perhelatan kongres panahan bergengsi tersebut.
Pada kongres yang mana Indonesia juga diwakili oleh legenda Tiga Srikandi Indonesia, Lilies Handayani tersebut, membahas beberapa aspirasi seputar kompetisi panahan yang kini mulai diminati secara global. Di antaranya adalah menghilangkan sistem pool dan mengubahnya jadi babak aduan.
Dengan metode ini, para pemanah bisa berkesempatan untuk bertanding dengan pemanah lain di kelompok peringkat yang relatif sama. Di mana peringkat ini dilihat dari sejumlah turnamen tertentu yang telah diikuti para atlet.
Harapannya aspirasi tentang sistem baru ini bisa diterapkan di kompetisi panahan dunia, sehingga meningkatkan semangat para atlet untuk berkembang, sekaligus menjadikan turnamen panahan makin atraktif dan menarik bagi penonton.
Tiap pemanah juga berkesempatan untuk mengukur dan meningkatkan kemampuan karena berhadapan dengan lawan yang bervariasi. Penonton pun bisa menyaksikan suguhan duel tembakan dari sesi aduan tersebut.
Arsjad semangati para atlet
Sebagai Ketua Umum PB Perpani, Arsjad Rasjid dengan tegas dan antusias menekankan akan memenuhi janjinya membawa kontingen Indonesia semakin proaktif di kancah perpanahan dunia.
“Sesuai dengan janji kami, Indonesia akan proaktif untuk mengikuti berbagai ajang dan event panahan internasional, termasuk dalam Kongres World Archery. Dengan demikian, kita akan semakin lebih dekat dengan ekosistem panahan dunia, memiliki kesempatan untuk belajar banyak, dan membawa nilai positif untuk dapat diterapkan dalam memajukan panahan Indonesia,” ujar Arsjad Rasjid.
Agar putra putri harapan bangsa ini makin bersemangat, Ketua Umum PB Perpani itu juga meminta pelatih dan official untuk sebisa mungkin membantu dan memfasilitasi para atlet. Dengan memberikan pendampingan yang tepat, bisa mengasah dan meningkatkan potensi serta daya juang para ujung tombak perpanahan tanah air.
Tentunya hal yang sama ia tekankan pada para atlet agar lakukan saja yang terbaik. Kuncinya adalah tetap fokus untuk mendapatkan tiket Olimpiade Paris 2024 nanti. “Karena itu, saya meminta kepada para atlet untuk fokus pada proses, pada setiap fase untuk menghasilkan tembakan yang sempurna. Kita berdoa juga, syukur alhamdulilah, apabila diberi berkat hadiah tiket Olimpiade Paris 2024 di turnamen ini,” tambahnya.
Pada hari ini, para atlet panahan Indonesia akan unjuk gigi untuk bertanding di babak eliminasi. Di antaranya pada nomor beregu putra recurve, beregu putri recurve, dan beregu campuran. Keberhasilan kontingen tanah air harapannya bisa mempersembahkan kado terbaik untuk ulang tahun Indonesia ke-78 mendatang.
BACA JUGA: Visi Misi Perpani di Bawah Kepemimpinan Arsjad Rasjid
“Kalau ada yang kurang, yang butuh segera untuk dipenuhi, segera kita berkoordinasi untuk bisa melapangkan jalan menuju prestasi terbaik. Kita bantu para atlet untuk mempersembahkan kado terbaik untuk ulang tahun ke-78 Kemerdekaan Indonesia,” pungkas Arsjad Rasjid.