Minat terhadap remote job tetap tinggi meskipun banyak perusahaan kembali ke sistem kerja dari kantor. Namun bagi para introvert yang merasa punya keterbatasan baterai sosial untuk berinteraksi, bekerja dengan sistem remote memberikan fleksibilitas tersendiri.

Meski demikian, menemukan pekerjaan dan role yang tepat tidaklah mudah. Seperti di dunia kerja umumnya, tantangan yang dihadapi meliputi persaingan yang ketat, kesulitan menonjolkan portofolio dan keterampilan, hingga tekanan saat menjalani proses rekrutmen online.

Untuk para remote job hunter, catat pesan penting dari Arsjad Rasjid yang dapat membantu meningkatkan daya saing serta mewujudkan pengembangan karir secara optimal.

Pilih pekerjaan sesuai kelebihan dan kekurangan

ilustrasi pilih pekerjaan sesuai kelebihan dan kekurangan

Sumber gambar

Introvert cenderung lebih nyaman bekerja dalam lingkungan dengan interaksi sosial yang minim dan waktu yang cukup untuk analisis mendalam. Hal ini dapat menjadi kelebihan, sekaligus kekurangan orang yang memiliki kepribadian tersebut.

Arsjad menyarankan untuk memilih pekerjaan yang sesuai dengan kapasitas tersebut. Ada sejumlah bidang profesi yang dapat mengakomodir orang-orang introvert. Contohnya data analyst, programming, desain grafis, atau penulis.

Hindari pekerjaan dengan komunikasi intens seperti virtual assistant atau customer service berbasis call/video call. Dengan selektif pada peran kerja yang dipilih, dapat memudahkan kita untuk merasa nyaman dan berkembang dalam berkarir.

Optimalkan portofolio dan resume

Meskipun introvert mungkin lebih enggan untuk self marketing, mereka tetap bisa membangun personal branding yang efektif. Salah satu caranya adalah dengan memperbarui resume dan portofolio secara berkala.

Cantumkan keterampilan dan pengalaman kerja yang spesifik dan relevan dengan bidang yang dituju. Sertakan kemampuan penunjang lainnya seperti penggunaan platform manajemen kerja (misalnya Gogle Workspace, Trello atau Slack).

Sertakan contoh proyek yang sukses atau pengalaman kerja terbaik yang pernah dilakukan. Selanjutnya, optimalkan platform seperti Linkedin dan media sosial penunjang lainnya. Dengan demikian kita telah melakukan self marketing tanpa harus melakukan interaksi verbal secara intensif.

Mencari kerja di portal remote job

Manfaatkan semua platform yang valid untuk mencari peluang kerja yang sesuai. Misalnya pada akun lowongan kerja online dan WFH, atau portal khusus karir, seperti Remote.co, Flexjobs, Upwork, atau Fiverr.

Luangkan waktu untuk mencermati deskripsi lowongan pekerjaan secara teliti. Termasuk kesesuaian requirement dengan kemampuan dan kebutuhan, budaya komunikasi serta fleksibilitas kerja, serta apakah perusahaan memiliki nilai yang selaras dengan pribadi introvert seperti kita.

Menemukan pekerjaan yang sesuai dengan pribadi kita memang dapat menjadi tantangan tersendiri. Penting juga untuk tidak terlalu terpaku dengan sisi introvert tersebut, karena dalam bekerja, kita perlu beradaptasi dan berkembang sehingga dapat tetap profesional dalam menjalankan peran.

Secara bertahap, tingkatkan skill komunikasi efektif dan networking sehingga kita dapat tetap fleksibel dengan tuntutan karir yang dinamis. Selain itu, mentalitas terbuka ini juga membantu kita untuk melakukan pengembangan diri serta menemukan lebih banyak peluang upgrade karir ke depannya.

BACA JUGA: Public Speaking Adalah Skill yang Bisa Dipelajari Semua Orang, Termasuk Introvert! Begini Caranya

Itulah beberapa tips mencari remote job yang sesuai dari Arsjad Rasjid bagi pribadi introvert. Dengan persiapan yang baik dan strategis, membantu kita menemukan pekerjaan yang menunjang kesejahteraan mental dan profesional.

You may also like

More in News